Cara Menghilangkan Jerawat

Masih berburu mengenai cara menghilangkan jerawat yang membandel pada wajah anda? cara menghilangkan jerawat selain dengan menggunakan obat jerawat anda juga dapat menghilangkannya dengan menggunakan cara alami dan tradisional untuk menghilangkan jerawat yang membandel pada wajah anda.

Permasalahan jerawat tentunya tidak akan habis kita bahas mengenai bagaimana cara menghilangkan jerawat tersebut hingga bagaimana cara menghilangkan noda yang diakibatkan dari jerawat yang telah sembuh. Pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai cara menghilangkan jerawat dengan menggunakan metode mudah dan sederhana dengan menggunakan bahan-bahan alami yang mudah anda temukan disekitar anda.

Cara menghilangkan jerawat tentunya bagi anda yang tidak mau repot dengan membuat bahan-bahan alami untuk menghilangkan jerawat ini tentunya dapat menggunakan obat jerawat yang banyak tersedia di apotek maupun toko obat disekitar anda, namun tidak semua obat jerawat tersebut terbukti manjur dan aman bagi kulit. Tidak jarang dengan menggunakan obat jerawat yang dijual bebas itu malah mengakibatkan permasalahan baru bagi wajah anda, ditambah lagi jika kulit anda mengalami alergi terhadap obat jerawat yang digunakan.

Pada artikel cara menghilangkan jerawat kali ini akan dibahas mengenai cara menghilangkan jerawat dengan menggunakan bahan alami yang dapat anda jadikan sebagai masker untuk wajah anda berikut ini bahan yang dapat anda gunakan untuk menghilangkan jerawat.

Masker kulit jeruk dan lemon
Anda dapat menggunakan kedua bahan ini untuk menghilangkan jerawat anda, dengan mudah anda dapat membuatnya untuk dijadikan sebagai masker penghilang jerawat. Cara membuat masker dengan menggunakan kulit jeruk dan lemon juga dengan mudah, anda cukup menumbuk bahan-bahan ini hingga halus benar dan campurkan sedikit saja air bersih. Setelah dianggap cukup halus dan tercampur rata anda cukup mengolesi pada bagian wajah yang berjerawat. Diamkan selama 15 menit atau tunggu hingga agak mengering, kemudian anda cukup membilasnya dengan menggunakan air bersih. Selain dapat menghilangkan jerawat dengan menggunakan masker ini anda dapat juga mengangkat minyak berlebih pada wajah anda serta mampu mengangkat noda hitam atau flek pada wajah anda serta mengangkat sel kulit mati.

Ketimun
Anda juga dapat menggunakan ketimun sebagai cara menghilangkan jerawat, caranya tergolong cukup mudah. Iris ketimun tipis saja kemudian tempelkan pada bagian wajah berjerawat, ketimun sendiri selain berfungsi untuk menyejukan ternyata mampu mengatasi peradangan pada wajah yang diakibatkan oleh jerawat.

Madu
Anda juga dapat menggunakan madu sebagai cara menghilangkan jerawat yang terdapat pada wajah anda, cukup mengoleskan madu pada bagian wajah berjerawat. Perlu diperhatikan pada saat mengoleskan madu tersebut gunakanlah cotton bud, hindari kontak langsung dengan tangan dikhawatirkan tangan yang memiliki kuman ataupun kotoran malah menempel pada jerawat anda. Diamkan selama seperempat jam kemudian bilas menggunakan air bersih.

Pepaya
Untuk menghilangkan jerawat selanjutnya anda dapat menggunakan buah pepaya masak yang di blender, usapkan pepaya yang telah dihaluskan dengan blender tersebut pada bagian wajah yang berjerawat. Diamkan selama kurang lebih 20 menit lalu cukup bilas wajah anda dengan air bersih.

Demikianlah cara menghilangkan jerawat dengan menggunakan bahan alami untuk mengusir jerawat dan iritasi pada kulit wajah anda akibat jerawat. Semoga sedikit cara menghilangkan jerawat ini dapat membantu anda dalam mencari solusi mengenai cara menghilangkan jerawat.